Home Berita Pangsarop Armada Patroli baru BC 30002

Links

Armada Patroli baru BC 30002
Written by redaktur   
Thursday, 18 February 2010 03:26

 

Sesuai pepatah "penjahat selalu selangkah di depan" karna itu untuk menghadapi ancaman penyelundupan yang terus mencoba menerobos pengawalan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai, Kantor Wilayah DJBC Khusus Kepulauan Riau kembali mendapat tambahan armada patroli laut yang baru, yang lebih canggih untuk selalu meningkatkan kemampuannya mengawasi perairan Indonesia.

Setelah pada bulan Januari kemarin, kapal patroli baru BC 30001 datang memperkuat armada patroli laut Bea Cukai Kepri, kali ini "saudara kembar" nya BC 30002 siap membantu pelaksanaan patroli laut dan memberantas penyelundupan barang dari dan ke dalam wilayah NKRI.

Dengan spesifikasi sama dengan BC 30001, dengan panjang 38 meter, kapal Fast Patrol Boat buatan PT. PAL Indonesia ini siap mengarungi perairan Indonesia, lebih lama, lebih jauh dan tentunya lebih tangguh dari kapal-kapal seniornya. 

Pada acara serah terima dan peresmian Kapal FPB BC 30002 dari PT. PAL kepada DJBC pada hari Jumat tanggal 12 Februari 2010, Dirjen Bea Cukai menyampaikan pesan agar kapal yang baru ini dipergunakan sebaik-baiknya demi melaksanakan tugas negara yang dimanatkan kepada Bea Cukai. Beliau berpesan agar kapal yang baru ini dirawat dan dipelihara agar tetap berada pada kondisi yang prima.

Acara serah terima kapal FPB BC30002 ditandai dengan penandatangan Berita Acara oleh Bapak Thomas Sugijata selaku Direktur Jenderal Bea dan Cukai dan dari PT. PAL diwakili oleh Direktur Pemeliharaan Kapal PT. PAL. Setelah itu diadakan acara penyerahan souvenir berupa miniatur kapal BC 30002 kepada Dirjen Bea dan Cukai.

Acara dilanjutkan dengan peresmian Kapal BC 30002 untuk dipergunakan dalam operasi patroli laut yang ditandai dengan pemecahan kendi ke lambung kapal BC 30002 oleh bapak Dirjen dan dilanjutkan pemotongan tumpeng oleh Bapak Dirjen yang kemudian diserahkan kepada Kakanwil Kepri, Bapak Nasar S.

Direktur Jenderal Bea Cukai saat memberikan sambutan pada acara peresmian BC 30002.
Pemotongan tumpeng oleh Dirjen Bea Cukai, Bapak Thomas Sugijata.
Dirjen Bea Cukai saat akan memecahkan kendi ke lambung BC 30002, sebagai simbol diluncurkannya BC 30002 sebagai armada baru patroli laut Kanwil Kepri. 
 
 
Copyright © 2011 Kantor Wilayah DJBC Khusus Kepulauan Riau. All Rights Reserved.
Joomla! is Free Software released under the GNU/GPL License.
 

Ads on: Special HTML